KEDIRI – Dalam bentuk kepedulian dan perhatian terhadap anggotanya, Kapolres Kediri Kota, AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si., bersama sang istri yang juga Ketua Bhayangkari Cabang Kediri Kota, Ny. Ratih Bramastyo Priaji, melakukan kunjungan silaturahmi (anjangsana) ke kediaman Aiptu Didit Yulianto, anggota Polsek Kota yang tengah berjuang melawan sakit menahun.
Kegiatan ini juga turut dihadiri oleh para pejabat utama Polres Kediri Kota dan pengurus Bhayangkari.
Aiptu Didit diketahui telah mengalami gangguan kesehatan sejak tahun 2019 dan terakhir kali bertugas sebagai Banit SPKT di Polsek Kota.
Karena kondisi kesehatannya yang terus menurun, ia sementara waktu harus berhenti dari tugas dinas dan fokus menjalani proses pemulihan di rumahnya yang berada di Kelurahan Setonopande, Kecamatan Kota Kediri.
Dalam kunjungannya, AKBP Bramastyo memberikan semangat langsung kepada Aiptu Didit.
“Tetap semangat ya, Pak. Kami doakan semoga lekas sembuh dan bisa kembali aktif bersama kami,” ujarnya penuh empati.
Kapolres mengungkapkan rasa haru atas semangat Aiptu Didit yang masih kuat meski tengah menghadapi cobaan kesehatan.
Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga pola makan dan berolahraga ringan agar proses pemulihan berjalan lebih baik.
“Jangan lupa jaga pola hidup sehat, kami semua mendoakan yang terbaik untuk kesembuhan Bapak,” pesan Kapolres.
Kedatangan rombongan disambut hangat oleh Aiptu Didit. Wajahnya tampak ceria saat berbincang langsung dengan Kapolres dan rekan-rekannya.
Dia mengungkapkan bahwa dirinya masih rutin menjalani kontrol kesehatan dua minggu sekali dan bersyukur kondisinya sedikit demi sedikit menunjukkan kemajuan.
“Terima kasih atas kunjungannya. Kehadiran Bapak Kapolres dan rombongan sangat berarti bagi saya dan keluarga,” ucapnya tulus.
Anjangsana ini menjadi bentuk nyata perhatian institusi Polri terhadap anggotanya yang tengah mengalami ujian, serta memperkuat ikatan kekeluargaan di lingkungan Polres Kediri Kota. (Sdr)